Aku merasa harus mempersiapkan (walaupun benar-benar tidak siap),
1. Seseorang yang menjadi tujuan hidupku, mungkin orang lain akan mengaggap aneh dengan tujuan hidupku ini, karena tujuan hidupku adalah orang lain. Tapi hari ini aku tersadar, ternyata ada banyak kemungkinan ataupun hal-hal yang akan memperbesar kegagalan aku untuk mencapai tujuan hidup itu. Dan faktor kegagalan tersebut dari orang lain adalah dari orang lain itu.
2. Bisnis kesayangan, yang aku pikir akan bertahan lama, tapi ternyata kondisi semakin sulit. Akupun dulu tidak menyangka bahwa side hustle ini akan menjadi besar dan jauh melebihi penghasilan utama. Dan disaat yang sulit ini, aku sadar begitu depresinya aku jika harus kehilangan, karena aku sudah tergantung pada bisnis kesayangan.
Apakah dengan peristiwa ini selanjutnya aku akan mendapatkan hikmah?
Orang lain itu akan menerima aku di titik terendah?
0 comments:
Post a Comment